Ketika awal pernikahan saya baru menyadari bahwa tingkat kebersihan dan kerapian saya amat jauh berbeda dengan suami. Jika dibuat perbandingan kemungkinan sekitar 9 banding 5. Hal ini tentu bisa memicu terjadinya konflik, entah itu menjadi masalah besar atau kecil tergantung pada diri kita.

Namun ketika kami saling belajar mengenali diri, alhasil suami saya makin bisa menyeimbangkan diri, tentunya dengan kadar kebersihan dan kerapian yang sesuai dengan kemampuan suami saya, hingga akhirnya kami pun bisa setara di angka 7. Amazing kan?

3. Relasi itu Membangun Bukan Membiarkan

Ketika kita ingin membangun sebuah keluarga yang indah sesuai impian kita, hendaklah jangan berandai-andai saja, but DO that! Bersama dengan pasangan, mari kita kerjakan bersama tugas keintiman yang sudah Tuhan percayakan kepada kita. Jangan biarkan bangunan rumah tangga kita terbengkalai seiring waktu, tapi rawatlah tiap hari agar bangunan itu selalu tampak indah.

Saya dan suami seorang wirausahawan yang memiliki bidang usaha berbeda, bahkan cara kerjanya pun berbeda, meskipun demikian kami tak bekerja sendiri-sendiri. Adakalanya saya tak mencampuri urusan pekerjaannya, namun bukan berarti saya tak mengerti kondisi pekerjaan yang sedang dijalaninya. Begitu sebaliknya, suami saya dengan waktu dan tenaga yang tak terbatas selalu menjadi pendukung utama dalam menjalankan usaha yang sedang saya geluti saat ini.

Bahkan pula dengan urusan anak, suami saya amat mendukung dalam pengasuhan anak dan saya berterima kasih kepadanya untuk hal ini. Tugas “ngopeni” anak bukan saja ada ditangan seorang ibu, namun ayah yang bertanggung jawab pun juga memiliki bagian tugas untuk membantu anak belajar banyak hal. Terkadang suami saya sering terlibat langsung mempersiapkan kebutuhan sekolah anak saya bahkan menjadi juru masak bagi seisi rumahnya adalah momentum untuk membangun kedekatan relasi yang tak akan terlupakan.

Baca Juga:

“Jika Saya Selingkuh, Saya Mati!” 3 Hal Hakiki tentang Relasi dari Janji Suci Ini

Erat dan Rekatkan Relasi dengan Dua Cara Ini

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here