Tiga: Lalu, What’s Next?

Saya percaya bahwa menjaga badan (baca: kesehatan) itu sangat penting! Menjadi lebih sehat (baca: kurus) adalah bonus yang kita peroleh ketika kita mengonsumsi makanan sehat dan berolahraga.

Akan tetapi,

angka timbangan bukanlah tujuan utama; badan sehat dan dapat beraktivitas dengan prima adalah harapan kita.

Muatnya celana jins ini bukanlah akhir dari perjalanan saya. Saya tetap mengingatkan diri untuk tidak asal makan, menjaga pola dan menu makanan. Bukan cuma agar celana ini tetap muat, tetapi supaya tetap bisa berkarya dengan optimal.

Saya juga terus menjaga agar fokus hidup bukan cuma agar nampak cantik dan fit, tetapi menjadi insan yang memberi kebaikan dan manfaat paling tidak bagi orang-orang di sekitar saya.

Baca Juga: Jika Inner Beauty Saja Cukup, Mengapa Banyak Perempuan Melakukan Plastic Surgery?

 

Saya rindu pencapaian saya bukan hanya dapat mengenakan celana pra-kehamilan, tetapi dapat membangun keluarga yang bahagia, membesarkan anak yang sehat dan cemerlang, dan menjadi pribadi yang mencintai diri apa adanya.

Lagipula, hidup, kan, bukan tentang celana jeans saja. Tetapi juga dress, crop top, dan sepatu :))

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here