10 Oktober.

Apa yang muncul di benak Anda ketika tanggal itu disebutkan?

Besar kemungkinan yang muncul dalam ingatan kita adalah berbagai macam promo khususnya dari toko belanja online. Tanggal tersebut dianggap sebagai tanggal cantik, dengan angka kembar 10.10. Beberapa minggu sebelum tanggal itu tiba, berbagai toko online sudah mempromosikan potongan harga besar-besaran untuk momen tersebut. Beberapa rekan yang saya kenal juga menanti-nanti, tentu dengan daftar barang-barang yang mereka incar.

Akan tetapi, mungkin tak banyak yang tahu – termasuk saya – bahwa ternyata tanggal tersebut juga diperingati sebagai Hari Kesehatan Jiwa Sedunia. Dan tahun ini, WHO mengambil tema tentang pentingnya tindakan pencegahan bunuh diri.

Sebuah riset memaparkan bahwa

setiap 40 detik ada satu orang yang mengakhiri hidup lebih awal, dengan sengaja.

Dari data juga diketahui bahwa

bunuh diri adalah penyebab kematian nomor dua pada anak usia 15 hingga 29 tahun.

Betapa hancur hati saya mengetahui informasi-informasi itu. Ternyata, begitu banyak orang mengalami ketakutan dan memutuskan menyerah menghadapi kehidupan.

Baca Juga: Angka Bunuh Diri Terus Meningkat. Lakukan 3 Hal Ini Jika Kita Mengenal Seseorang yang Berniat Melakukannya

Fear

‘Fear’, dalam bahasa Indonesia, ‘takut’. Sebuah kata yang terdiri dari empat huruf, F-E-A-R, bisa berarti dua hal. Dua pilihan yang diambil manusia ketika menghadapi ketakutan.

Forget Everything and Run atau Face Everything and Rise

Kita bisa saja memilih untuk melupakan permasalahan lalu lari, tetapi satu kenyataan yang saya yakini adalah bahwa dalam kehidupan ini kita akan terus mengalami permasalahan yang sama selama kita belum berhasil mengatasinya.

Kehidupan bisa diibaratkan seperti sekolah. Ketika bersekolah, kita harus mengikuti ujian untuk bisa naik kelas. Dan jika gagal, kita harus mengulang (remidi) sampai lulus.

Ujian yang sama dalam kehidupan akan terus berulang hingga kita berhasil menyelesaikannya dengan baik.

Baca Juga: Pernah Berniat Bunuh Diri, 3 Hal tentang Realita Hidup Ini Membuat Saya Tetap Bertahan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here